SAVE PALESTINE: Wafatnya Putra Rasulullah SAW

Rabu, 14 Januari 2009

Wafatnya Putra Rasulullah SAW

Diriwayatkan oleh Anas bin Malik RA, ia berkata, "Suatu hari kami pernah bersama Rasulullah SAW menemui Abu Saiful Fitan. Ia adalah suami seorang wanita yang pernah menyusui anak Rasulullah SAW yang bernama Ibrahim. Saat itu, Rasulullah SAW mencium putranya yang bernama Ibrahim dengan penuh kasih sayang. Ketika kami masuk, mata Rasulullah SAW berkaca-kaca. Beliau menangis. Saat itu, Abdurrahman bin Auf bertanya kepada Nabi SAW, "Wahai Rasulullah, mengapa engkau menangis" Rasulullah SAW menjawab, "Wahai Ibnu Auf, ini adalah tangisan yang membawa rahmat".
Kemudian Nabi melanjutkan pembicaraannya, "Sesungguhnya mata akan mengeluarkan air mata dan hati akan mengalami kesedihan, namun kami tidak akan mengucapkan perkataan kecuali perkataan yang diridhai oleh Allah SWT. Sungguh kami sangat sedih dengan kepergianmu wahai Ibrahim". [Al Bukhari 1303]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar